Renungan

# Cara Pandang

Dalam keheningan dan kesejukan pagi ini, pikiran di bawa ke memori periode waktu 20an tahun lalu. Ketika itu saya melihat sebuah karya kerajinan tangan adik perempuan paling kecil – Mita, sebuah karya kerajinan tangan dari benang yang di bentuk dan di simpul dengan warna-warna yang berbeda di satu bidang kotak-kotak kecil dari bahan plastik membentuk suatu gambar. Suatu karya kerajinan tangan penuh dengan warna-warni, karya dari sebuah ketelitian dan kesabaran.

Ketika saya melihat, memeriksa sisi sebaliknya (sisi dalam), saya hanya menemukan jalinan benang yang kusut, saling menyilang di antara yang lain. Sepertinya sebuah ‘kerusakan besar’, pikir saya. Saya berpikir ‘adikku sedang tidak tahu apa yang dia sedang kerjakan’. Namun ketika saya membaliknya dan melihat dari sisi yang benar, saya dapat melihat suatu karya yang sangat indah. Saya sudah sempat melihat dari sisi yang salah.

Cukup sering dan sangat sulit bagi kita untuk memahami alasan Tuhan membiarkan suatu bencana buruk terjadi dalam hidup kita dan atau hidup orang lain yang kita lihat, dan kita bingung, tidak tahu apa sebenarnya yang sedang terjadi. Tapi satu hal yang pasti…jika kita mengenal dengan baik dan benar sang Pemilik Hidup, kita percaya kepada Nya, bahwa pada DIA tidak ada yang tidak baik. Semuanya pasti akan membaik.

Sabarlah dalam menjalani setiap proses kehidupan dan milikilah cara pandang yang benar terhadap segala sesuatu yang terjadi.

"Apa yang kita lihat sekarang adalah seperti bayangan yang kabur pada cermin. 
Tetapi nanti kita akan melihat langsung dengan jelas" © Energy Giver

2 Comments

  1. Selalu ada 2 sisi ya Kak….kita yg pilih mau lihat yang mana, percaya yg mana…mnrtku, apa/siapa yg kita lihat & percayai menentukan pilihan kita….

    Like

Leave a comment